Tag Archives: pramusycab

Ummu Sholihah Nakhoda Baru PCA GKB Gresik

7 anggota PCA GKB Gresik terpilih periode 2022-2027 (Fanani/PWMU.CO)

Ummu Sholihah Nakhoda Baru PCA GKB Gresik, liputan Kontributor PWMU.CO Gresik  Novania Wulandari

PCM GKB –  Ummu Sholihah terpilih menjadi Ketua Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Gresik Kota Baru (GKB) Gresik periode 2022-2027, menggantikan Dewi Fathmah, Ahad (19/3/2023) di Cardoba Hall SMA Muhammadiyah 10 (Smamio) GKB Gresik.

Hasil ini diputuskan dalam rapat 7 anggota PCA GKB yang didampingi Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Gresik Innik Hikmatin SPd MPd.

Tujuh orang yang sekaligus memjadi anggota formatur ini merupakan hasil pilihan musyawirin dalam Musyawarah Cabang (Musycab) ke-5 Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) GKB Gresik.

Hasil evoting yang diikuti oleh 28 anggota Musycab menunjukkan, Ummu Sholihah memperoleh suara terbanyak yakni 24 suara, disusul Wiwin ikdyawati 22 suara, dan Iswari Muljandari 18 suara.

Ditemui PWMU.CO, Ummu Sholichah SPd mengaku tidak menyangka mendapat suara terbanyak. “Karena sudah mendapat amanah ini, saya mohon dukungan dari ibu-ibu semua semoha bisa menjalankan amanah ini dengan baik,” ujarnya.

Sementara Panitia Pemilihan (Panlih) Musycab 5 PCA GKB, Ayu Mirah SE MT, merasa lega dengan seluruh rangkaian pelaksanaan Musycab ini.

“Semoga pimpinan baru dalam PCA GKB periode 2022-2027 ini mampu membawa kinerja Aisyiyah semakin baik lagi,” ujar Ayu Mirah yang ditemui beberapa saat seusai rekapitulasi penghitungan suara lewat evoting.

Inilah 7 Anggota PCA periode 2022-2027 hasil Musycab Ke- 5 berikut perolehan suaranya:

1. Umu Sholichah SPd 24 suara

2. Wiwin Ikdyawati 22 suara

3. Iswari Muljandari 18 suara

4. Maria Ulfa 18 suara

5. Nihayatul Husnah SE 18 suata

6. Dewi Fatimah SAg 18 suara

7. Chusnul Chotimah 15 suara

Co-Editor Ichwan Arif. Editor Muhammad Nurfatoni.

Sumber Berita Ummu Sholihah Nakhoda Baru PCA GKB Gresik

PCA GKB Gelar Bakti Sosial dan Pengobatan Gratis Dalam Rangka Menyambut Musycab

PCM GKB – Menyambut musyawarah cabang (Musycab) Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah GKB Gresik Jawa Timur mengadakan bakti sosial dan pengobatan gratis, Sabtu (11/03/23).

Ketua Majelis Kesos PCA GKB Wiwin Ikdyawati menjelaskan kegiatan baksos dan pengobatan gratis berfokus pada fakir miskin yang berdomisili di wiliyah Ranting 1-7 Muhammadiyah GKB serta beberapa warga Desa Yosowilangon Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik.

Wiwin Ikdyawati juga yang menentukan warga mana yang berhak menerima kupon,Wiwin Ikdyawati juga bekerjasama dengan masing-masing ketua ranting yang lebih mengenal kondisi warga-warganya.

Baca berita selengkapnya PCA GKB Bakti Sosial dan Pengobatan Gratis Sambut Musycab

 

 

Tips Supaya Lancar Bermuhammadiyah

PCM GKB – Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim Dr dr Sukadiono MM memberikan kajian Tabligh Akbar Pra-Musyawarah Cabang Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke-5 GKB, Jawa Timur, Sabtu (11/04/23).

Di Masjid Taqwa SMP Muhammadiyah 12 GKB, Dr dr Sukadiono MM menyampaikan dalam Tabligh yang bertema “Berbagi dan Bersinergi Mencerahkan Semesta.”  adalah sebuah tema yang bagus di karenakan era bermuhammadiyah sekarang kita harus mampu bermanfaat bagi sekitar.

“Mengurus muhammadiyah bukanlah perkara mudah. Banyak sekali tantangan yang mereka hadapi dalam karakteristik berkemajuan, dalam doktrin muhammadiyah harus dilandasi tauhid,” ujarnya dihadapan Guru dan karyawan Mugeb School serta PCM dan PCA GKB.

Dr dr Sukadiono MM juga menuturkan jika mau berjuang secara sungguh-sungguh dalam bermuhammadiyah, kita harus benar-benar menguatkan tauhidnya, Kenapa ? Karena nantinya akan mendapat berbagai macam rintangan dan tantangan yang dihadapi, jika tauhidnya diperkuat sebagai landasan dalam berjuang bermuhammadiyah, kita akan diberikan kemudahan oleh Allah.

Baca berita selengkapnyaResep Bermuhammadiyah biar Diberi Kemudahan Allah 

Pramusycab GKB Gresik Gelar Senam Bersama dan Jalan Sehat

PCM GKB – Menyambut Musyawarah Cabang (Musycab) Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah GKB Gresik menggelar acara Senam Bersama dan Jalan Sehat, Sabtu (4/03/23).

Kegiatan jalan sehat diikuti oleh guru dan karyawan Muhammadiyah GKB (Mugeb School), acara jalan sehat tidak hanya diikuti oleh guru dan karyawan Mugeb School melainkan juga diikuti oleh PCA dan PCM GKB di GKB Convex.

Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) GKB Gresik Muhammad Djufri BE SSos memberikan sambutan dengan mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada seluruh warga Muhammadiyah yang turut meramaikan acara Jalan Sehat.

“Saya ucapkan terima kasih banyak kepada seluruh keluarga besar PCM GKB yang turut serta mensukses salah satu rangkaian pramusycab Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah yaitu jalan sehat pada pagi hari ini,” ujar Muhammad Djufri.

Berita selengkapnya bisa dibaca Senam dan Jalan Sehat Semarakan Pramusycab GKB Gresik