Guru ICP Spemdalas Mengikuti Micro Teaching, liputan kontributor PCM GKB Gresik Ichwan Arif
PCM GKB– Guru International Class Program (ICP) SMP Muhammadiyah 12 (Spemdalas) GKB Gresik Jawa Timur mengikuti micro teaching, Kamis (13/7/2023).
Koordinator ICP Wiwik Indrawati SPd mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk persiapan awal sebelum memulai tahun pelajaran 2023-2024.
“Ini adalah salah satu bentuk persiapan awal dari sekolah, khususnya untuk guru ICP dalam praktik pembelajaran untuk siswa ICP nantinya,” katanya.
Dia menuturkan, micro teaching (pengajaran mikro) ini ini diikuti 9 guru ICP di kelas VII-IX yang mengajar mata pelajaran English, Mathematic, Biology, dan Physics. Untuk materi, lanjutnya, sesuai dengan pembelajaran pada mapel yang diampu.
“Model pembelajaran ini salah satu model pelatihan praktik mengajar dalam lingkup terbatas (mikro) untuk mengembangkan keterampilan dasar mengajar (base teaching skill),” jelasnya.
Dalam micro teaching ini, lanjutnya, guru ICP mengajar di hadapan guru ICP yang lain. Selain itu, sekolah juga menghadirkan dosen Bahasa Inggris Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) Riska Widiyanita Batubara SHum MPd untuk bisa memantau dan memberikan masukan terkait pembelajaran yang sudah dilakukan.
Skill Guru
Wiwik Indrawati menjelaskan tujuan dari kegiatan micro teaching ini adalah untuk meningkatkan skill guru dalam pembelajaran di kelas ICP, terutama menggunakan bahasa Inggris dalam pembelajaran.
“Kami ingin kemampuan ini terus meningkat sehingga materi yang diberikan ke siswa benar-benar bisa tersampaikan dengan baik, terutama cara berkomunikasi bahasa Inggrisnya di hadapan siswa,” katanya.
Penekanan dalam kegiatan ini, sambungnya, terdapat pada 2 hal, yakni learning materials dan learning media.
Guru ICP kelas IX Fitriyatus Sa’adah SPd mengungkapkan micro teaching ini merupakan penyegaran awal bagi guru ICP sebelum memulai mengajar real dengan siswa pada tahun ajaran ini.
“Memang mengajar adalah tugas keseharian kami, tetapi dengan micro teaching ini kami bisa mempersiapkan diri yang terbaik dari segi persiapan materi, media belajar, dan persiapan-persiapan yang lainnya,” tuturnya.
Selain itu, katanya, guru ICP juga bisa bersiap mengasah kemampuan bahasa Inggris yang akan digunakan untuk berkomunikasi di kelas ICP. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni.